METRONESIA.ID, KABUPATEN BEKASI - Pemerintah Kabupaten Bekasi kembali melaunching program Wisata Industri yang sebelumnya pernah dikenalkan
Tujuan kembali diluncurkannya wisata industri di Kabupaten Bekasi yaitu untuk menghidupkan dunia wisata menjadi pembangunan ekonomi daerah dan juga sebagai edukasi.
“Hari ini kita mulai relouncing, dengan sudah programnya sudah kita atur sampai akhir tahun ini akan ada berbagai kunjungan khususnya kita menggerakan para pelajar,” tutur Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan di Gedung Pariwisata Kabupaten Bekasi, Senin (29/05).
“Karena kebetulan di Dinas Pendidikan itu ada program yang disebut meeting class yakni anak-anak kelas 2 dan kelas 3 diberikan kesempatan 1 hari untuk mengunjungi wisata,” ujarnya.
Baca Juga: Bangun Masjid di Lippo Cikarang, Dani Ramdan: Oase Spiritual di Tengah Hiruk Pikuk Kawasan Industri
Dani Ramdan menjelaskan, dengan mengikuti wisata industri, para pelajar mahasiswa dan masyarakat umum bisa melihat bagaimana etos kerja perusahaan industri dan menghasilkan sebuah prodak yang berkualitas tinggi disiplin sebagi sebuah pembelajaran.
"Program terdekat kita sudah atur kunjungan sampai akhir tahun ini, akan ada kunjungan para pelajar dari berbagai sekolah untuk mendukung program Dinas Pendidikan Outing Class (belajar diluar kelas)," katanya.
Dani menyampaikan, sudah ada tujuh perusahaan yang siap bekerjasama mendukung program wisata industri dan terus akan ditingkatkan sampai 20 perusahaan. Perusahaan tersebut di antaranya perusahaan yang bergerak di bidang otomotif, makanan, minuman, serta alat berat dan fashion.
Baca Juga: Industri Perfilman Korea Selatan Kurang Peminat, Penonton: Harga Tiket Mahal
Dani menjelaskan, Dinas Pariwisata menyediakan platform dalam bentuk website yang bisa diakses oleh masyarakat yang menyediakan berbagai menu pilihan tujuan wisata.
"Dari situ nanti ada menunya, mau perusahaan apa, kelompok industri apa. Ada 13 operator yang siap mengarahkan dan melayani tujuan para wisatawan," tandasnya. (MN/Risky)
Artikel Terkait
Masih Terlihat Pucat dan Sakit, Penggemar Khawatir Rei IVE Belum Sepenuhnya Pulih
T.O.P BIGBANG Tunjukan Hilal Comeback Album Terbarunya Lewat Instagram Story
Taruh Foto Jisoo BLACKPINK di Slide Kedua, Dior Kena Amuk BLINK
Usai Terima Kritikan Pedas dari BLINK, Dior Unggah Empat Konten Eksklusif dengan Jisoo BLACKPINK
Moon Sua Kembali Tulis Surat untuk Mendiang Moonbin ASTRO di 40 Hari Kepergiannya